Breaking News

Dua Siswi SMPN Asal Muaro Jambi Raih Medali Emas di Ajang Internasional Pencaksilat Jatinangor Bandung.


 

Gi.com, Jatinangor Bandung - Dua Siswi asal SMP Negeri di Muaro Jambi, sukses meraih Medali Emas di ajang Internasional Open Cup Pencak Silat Pakubumi yang diselenggarakan di Jatinangor Bandung Jawa Barat  Februari lalu.

Dua Siswi yang sukses meraih medali Emas tersebut adalah Indah Fadhilah Ramadhan Siswi SMPN 20 Muaro Jambi dan Diva Aulia Hapsari Pelajar SMP Muhammadiyah Sungai Bahar.

Atas Capaian tersebut, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Muaro Jambi mengaku bangga dan memberikan apresiasi setingi tinggi nya kepada kedua Siswi tersebut.

Pada Selasa (22/03/22) kemarin, kedua Siswi tersebut mendatangi Kantor Dinas Pendidikan Muaro Jambi, Kedatangan keduanya disambut hangat olek Kepala Dinas P dan K Muaro Jambi H. Erwanisah. “Terimakasih telah datang kesini, ini adalah capaian yang luar biasa yang kalian raih. Kalian sukses mengharumkan nama Kabupaten Muaro Jambi di kanca Internasional Cabang Pencaksilat,” sebut Erwanisah.

Dijelaskannya, Indah dan Diva merupakan utusan kontingen perempuan untuk mengikuti laga tersebut bersama dengan 13 Atlet Pencaksilat IPSI Kabupaten Muaro Jambi lainnya yang berangkat untuk mengikuti Pakubumi Open Ke - IX Championsip. Kedua nya Sukses meraih Medali Emas setelah berhasil menaklukan Atlit Pencaksilat asal tuan rumah.

“Kegiatannya waktu itu digelar di Gedung Olaharag dan Seni Futsal ITB Jatinangor Bandung Jawa Barat. Mudah - mudahan kedepan masih ada lagi siswa dan siswi terbaik Muaro Jambi mampu menorehkan prestasi terbaik di ajang bergengsi seperti ini,” timpalnya.

Dalam kesempatan itu pula, Kadis P dan K Muaro Jambi H. Erwanisah memberikan uang pembinaan kepada keduanya.

Sementara itu Diva yang sukses meraih mendali Emas mengatakan pada tahun sebelumnya kegiatan ini diikuti sebanyak 2800 peserta dan juga diikuti Pencaksilat dari Luar Negeri. Namun karena Pandemi Covid-19 pada tahun 2022 ini, hanya bisa diikuti oleh atlit Pencaksilat Dalam Negeri.

“Alhamdulillah kami berdua bisa meraih Medali Emas di ajang Internasional cabang Pencaksilat ini. Semua ini kami sembahkan untuk Kabupaten Muaro Jambi tercinta. Terimakasih juga kepada semua pihak yang telah mendukung dan mensupport kami. Mudah mudahan kedepan Atlit Pencaksilat asal Muaro Jambi lebih dikenal lagi di kanca internasional dan sukses meraih Juara,” tandasnya. (Jar)

© Copyright 2024 - Gerbanginformasi.com