Breaking News

Perampokan di Sungai Bahar, Korban Disekap dan Diikat, Pelaku Bawa Senapan Api Uang dan emas Raib.

 


Gi.com, Muaro Jambi - Aksi perampokan kembali terjadi di wilayah hukum Polres Muaro Jambi. Aksi perampokan disertai dengan pengancaman ini terjadi di Desa Panca Mulya Unit 3 Kecamatan Sungai Bahar Kabupaten Muaro Jambi. 

Informasi yang dapat dihimpun, Aksi perampokan itu terjadi sekitar pukul 03.00 wib Kamis (30/06/22) tadi tadi.

Sekretaris Desa Panca Mulya Ilham saat dikonfirmasi membenarkan kejadian tersebut.

"Ya bang ada kejadian perampokan, subuh dini hari tadi," kata Sekdes Ilham.

Lanjutnya, perampokan tersebut menimpa warganya bernama Pak Gondrong, uang beserta perhiasan raib digondol para perampok.

Ia meminta aparat kepolisian dapat melakukan patroli di wilayahnya mengingat Unit 3 Sungai Bahar merupakan jalan Poros yang membuat orang luar sangat leluasa masuk wilayah ini. 

Sementara itu Kapolres Muaro Jambi Melalui Kasi Humas AKP Amradi saat dikonfirmasi mengatakan Korban Pencurian dengan kekerasan terjadi di Desa Panca Mulya Kecamatan Sungai Bahar, tepatnya di RT.13 pada Kamis Pagi 30/06/22 sekira pukul 03.00 wib.

Dengan korban bernama Apen Situmorang (48) Bertempat tinggal di RT.13 Desa Panca Mulya Kecamatan Sungai Bahar, dengan nilai kerugian ditafsir ratusan juta rupiah.

"Informasinya, uang tunai Rp.150 juta, kemudan perhiasan Emas 30 suku dan handphone 6 unit "kata Kasi Humas AKP Amradi.

AKP Amradi menjelaskan"dari keterangan saksi dan korban, kronologis kejadian, pada saat itu Lamria Hutabarat (istri korban) mendengar suara dari jendela depan kemudian istri korban berteriak "Hoi siapa Itu" kemudian satu orang pelaku yang tidak kenal langsung mengancam dengan menggunakan Tojok kearah istri korban.

Kemudian datang lagi dua orang pelaku dan langsung mengikat korban dan disuruh tiarap oleh para pelaku dan mengikat suami istri Maupun dua orang anaknya dengan menggunakan tali rapiah dengan mengancam korban dengan menggunakan senjata api.

Dari rumah korban polisi menemukan 1(satu) unit tojok, tali rapiah yang digunakan untuk mengikat, 1(satu) unit kayu yang di gunakan untuk membongkar jendela.

Untuk para korban sendiri dalam keadaan selamat dan polisi sekarang lagi melakukan proses lidik," tandasnya. (*)

© Copyright 2024 - Gerbanginformasi.com