Breaking News

Pasca Intake Roboh, Distribusi Air Bersih ke Pelanggan Perumda Unit Mendalo Sudah Mulai Normal.

GERBANGINFORMASI.COM, MUARO JAMBI -Terkait Intake Perumda di Mendalo yang roboh beberapa hari lalu saat ini suplay air bersih ke rumah pelanggan sudah mulai normal kembali. Hal ini disampaikan oleh Plt Dirut Perumda Tirta Muaro Jambi Elis Persada.

Agar suplay air bersih tersebut tetap bisa mengalir dengan normal ke pelanggan yang berada di Unit Mendalo, pihaknya langsung bergerak cepat mengatasi permasalahan intake yang ambruk pada jumat kemarin. 

"Kalau intake yang roboh kemaren sudah tidak berfungsi lagi. Sementara ini yang kita operasikan mesin yang satunya lagi dengan menggunakan ponton sebagai pengganti jembatan intake yang ambruk kemarin. Ini dilakukan agar distribusi air ke rumah pelanggan tetap berjalan, " kata Elis Persada, Rabu (22/2/23). 

Elis menyampaikan, setelah kejadian kemarin, ditribusi air bersih kepada pelanggan di unit Mendalo sedikit terganggu. Namun, pihaknya masih memerlukan waktu agar distribusi air benar-benar kembali normal seperti sediakala. 

"Alhamdulillah, sabtu kemaren sudah beroperasi lagi. Tinggal menunggu normal kembali. Sebab, dengan kejadian insiden kemarin, butuh beberapa hari untuk normalnya," katanya. 

Sementara itu, salah satu warga Desa Pematang Gajah Kecamatan Jaluko Kabupaten Muarojambi Hasbi menyampaikan bahwa distribusi air kerumahnya baru berjalan lancar sejak senin (20/2/23) malam kemarin.

"Mulai dari semalam, air nya baru lancar mengalir. Sebelumnya juga mengalir tapi tidak begitu lancar," kata nya.

Untuk diketahui, jembatan intake milik Perumda air minum Tirta Muarojambi yang berada di bibir sungai Batanghari Desa Mendalo Darat Kecamatan Jaluko ambruk. Bangunan yang berfungsi menyedot air baku itu ambruk, sehingga menyebabkan penyaluran air bersih ke rumah ribuan pelanggan di unit Mendalo menjadi tersendat. (Jun)

© Copyright 2024 - Gerbanginformasi.com